Korem 041/Gamas Lakukan Serbuan Vaksinasi di Mal Terbesar di Bengkulu
satunusantaranews, Bengkulu - Guna mencapai target maksimal vaksinasi COVID-19 di wilayah Provinsi Bengkulu, Korem 041/Gamas, Kodam II/Sriwijaya menggenjot program vaksinasi COVID-19 mengingat pandemi yang belum usai. Bersinergi dengan Pemerintah Provinsi Bengkulu dan Polda Bengkulu, Korem 041/Gamas membuat program kreatif serbuan vaksinasi di tempat-tempat umum, untuk mencapai jumlah pemberian dosis vaksin sebanyak-banyaknya.
Seperti program serbuan vaksinasi di mal terbesar di Provinsi Bengkulu, Bencoolen Mall (BIM) yang digelar Sabtu 4 Desember 2021, untuk memberikan vaksin dosis pertama maupun kedua dengan menggunakan vaksin lansiran Sinovac.
Komandan Korem (Danrem) 041/Garuda Emas, Brigjen TNI Dr. A. Budi Handoyo, M.Tr (Han) mengatakan, serbuan vaksinasi ini merupakan salah satu upaya yang dilakukan untuk mencapai target maksimal, guna mendukung pencapaian target vaksinasi baik target provinsi maupun target nasional.
"Tapi, kami terus melakukan pemberian vaksin di tempat-tempat umum di mana masyarakat berkumpul seperti di Pantai Panjang dan Bencoolen Mall. Saya bersama Gubernur dan Kapolda juga terjun langsung memantau perkembangan vaksinasi COVID-19 di wilayah Bengkulu," jelas Danrem 041/Gamas.
Dalam pelaksanaan vaksinasi di Bengcoolen Mall kali ini, sebanyak 44 orang menerima vaksin COVID-19 dosis pertama. Dan sebanyak 24 orang menerima vaksin dosis kedua, dengan tim vaksinator berasal dari Rumah Sakit Tingkat IV Zainul Arifin.
Untuk diketahui, data terbaru sepanjang periode 20 November hingga 3 Desember lalu ada 43.940 dosis vaksin COVID-19 yang diberikan di wilayah jajaran Korem 041/Gamas. Di mana capaian tertinggi yakni 4.923 dosis diberikan pada tanggal 25 November lalu. Sementara pada 3 Desember lalu, tercatat 3.520 dosis vaksin berhasil disuntikan kepada masyarakat.
Komentar