satunusantaraselebriti, Jakarta – Artis sekaligus DJ Dinar Candy mencuitkan aturan dalam sebuah konten di acara televisi yang semakin ketat. Ia menilai, bahwa saat ini peraturan yang dianggap terlalu berlebihan.
“Jangan sesensitif itu lah,” ungkap Dinar Candy di kawasan Tendean, Jakarta baru-baru ini.
Sebelumnya Dinar Candy dipercaya dalam program talkshow di salah satu televisi swasta yang dihentikan penayangannya sementara oleh KPI. Hal itu terjadi usai Dinar membahas keisengannya menjual pakaian dalam selama pandemi Covid-19.
“Sebenarnya kan enggak boleh ngomong celana dalam. Itu aku ngomong, keceplosan,” ujar Dinar Candy.
Dengan adanya kritikan itu, Dinar Candy sadar tak bisa berbuat banyak. Dinar kini memilih bersikap selektif terhadap tawaran tampil di televisi.
“Aku sekarang agak mem-filter. Kalau ditekan banget aku cancel,” tuturnya.
“Paling ambil tapping saja kalau mau bahas celana dalam. Kalau live paling lebih banyak diam. Takut keceplosan yang aneh-aneh,” Ucap Dinar Candy.
Leave a Comment