Nasional

Fahira Idris Resmi Menjadi Ketua Senam Tera DKI Jakarta

satunusantaranews, Jakarta – Senator DPD RI DKI Jakarta Fahira Idris secara aklamasi terpilih sebagai Ketua Pengurus Provinsi Senam Tera Indonesia (STI) DKI Jakarta dalam Musyawarah Provinsi Luar Biasa Senam Tera Indonesia DKI Jakarta Tahun 2021 di Jakarta (12/6).

 

 

Dalam penyampaian visi misi nya Fahira bertekad untuk memasyarakatkan Senam Tera untuk kesehatan warga Jakarta. Salah satu program penting Pengurus STI DKI Jakarta ke depan adalah mengenalkan Senam Tera ke semua lapisan masyarakat sehingga semakin banyak orang atau keluarga mempraktikkan Senam Tera.

 

Untuk mewujudkan itu, kolaborasi dengan berbagai pemangku kepentingan menjadi kuncinya. Oleh karena itu, lanjutnya, berbagai relasi dengan berbagai pemangku kepentingan diintensifkan. Dari berbagai relasi ini akan tercipta kerja sama untuk memasyarakatkan Senam Tera terutama di Provinsi DKI Jakarta.

 

Selain itu, di masa pandemi ini menjadi momentum yang baik bagi kita untuk menyebarkan sebanyak mungkin informasi mengenai banyaknya manfaat Senam Tera.

 

Seperti yang kita ketahui bersama, daya tahan tubuh yang kuat menjadi salah satu benteng menghadapi virus corona (Covid-19). Olahraga teratur menjadi cara untuk menjaga kesehatan, kebugaran, daya tahan tubuh, kebahagian dan Senam Tera adalah olahraga paling tepat untuk itu semua, ujar Fahira

 

 

“Kesehatan adalah fondasi dalam membangun sebuah bangsa. Kesehatan adalah sumber utama terpeliharanya masyarakat yang tenteram, damai, dan bahagia serta terciptanya sikap, perilaku, dan lingkungan yang indah. Berbagai upaya yang telah dilakukan STI selama puluhan tahun dalam meningkatkan derajat dan kualitas kesehatan masyarakat Indonesia adalah upaya luhur yang wajib terus kita kuatkan demi kemaslahatan bangsa dan negara. Saya merasa sangat bangga dipercaya menjadi bagian dari sebuah organisasi yang mempunyai cita-cita yang sangat luhur ini,” pungkasnya.

Sementara Gubernur DKI Jakarta Anies Baswedan dalam rekaman video mengatakan, unsur kesehatan menjadi prioritas dalam masyarakat, baik preventif maupun promotif dan Senam Tera menjadi salah satu andalan kegiatan promotif tersebut. Dirinya menyampaikan terima kasih kepada Pengurus STI DKI Jakarta karena telah menjadi bagian penting dalam mensosialisasikan dan membiasakan masyarakat untuk berolahraga melalui Senam Tera.

“Kita tahu sehat itu penting, tapi bugar juga tidak kalah penting. Karena itu, menjaga kebugaran menjadi sesuatu yang perlu kita promosikan terus-menerus. Semoga musyawarah luar biasa ini berjalan dengan baik. Seluruh rencana program bisa terlaksana, rancangannya sesuai dengan kebutuhan di masyarakat, dan Insya Allah terus memberikan kontribusi positif bagi masyarakat di Jakarta,” ujar Gubernur Anies Baswedan.

Sebagai informasi, Senam Tera merupakan latihan fisik dan mental, memadukan gerakan bagian-bagian tubuh dengan teknik dan irama pernapasan melalui pemusatan pemikiran yang dilaksanakan secara teratur, serasi, benar dan berkesinambungan. Secara resmi pertama kali senam ini mulai berdiri pada 12 November 1985 dan hingga saat ini anggotanya sudah menyebar ke seluruh wilayah Indonesia.

Leave a Comment
Share
Published by
Kahfi SNN
Tags: fahira idris