FKMA dan Ranting GP Ansor Suksel Sembelih dan Bagikan Daging Qurban

satunusantaranews-Jakarta, Untuk memperkuat persaudaraan dan ukhuwah Islamiyah, FKMA (Forum Komunikasi Masyarakat An-Nahdliyin) dan Ranting GP Ansor Sukabumi Selatan, Kebon Jeruk, DKI Jakarta melalukan penyembelihan hewan Qurban dan membagikannya kepada warga yang membutuhkan.

“Tahun ini pertama kali, FKMA dan Ansor melakukan penyembelihan hewan Qurban. Insya Allah bisa istiqamah di tahun berikutnya”, ujar Ketua FKMA Ustadz Ahmad Kamil.

Menurut Ustadz Kamil, penyembelihan hewan Qurban oleh FKMA dan Ansor ini selain dalam rangka Idul Adha sekaligus untuk memperkuat ukhuwah Islamiyah dan syiar ke-NU-an di kalangan warga Kebon Jeruk.

“Alhamdulillah, sejak setahun lebih ini, sejak FKMA dan Ranting Ansor Sukabumi Selatan berdiri, warga Kebon Jeruk terutama penduduk betawi asli kembali mengenal NU dan ajarannya. Insya Allah kehadiran FKMA, Ansor dan juga NU membawa manfaat bagi masyarakat”, pungkas Kamil.

Sejak pandemi Covid-19, FKMA, Ansor dan MWC NU Kebon Jeruk aktif melakukan penyemprotan disinfektan di masjid, musholla dan madrasah serta juga membagikan takjil, sembako dan masker di saat Ramadhan lalu.

Baca Juga