Jakarta, satunusantaranews.co.id – Tanggal 1 Muharam merupakan momen hijrah Nabi Muhammad SAW dari Mekah ke Madinah. Banyak sekali pelajaran yang bisa diambil dari peristiwa hijrah Nabi SAW.
Tapi, HIJRAH itu juga singkatan. Kepanjangan dari :
H–nya adalah : Hati yang selalu terpaut kepada Allah SWT. “Dan dari manapun engkau berada, hadapkanlah wajahmu ke arah Masjidilharam, sesungguhnya itu benar–benar ketentuan dari Tuhanmu…” (Qs. 2 ayat 149).
I–nya adalah : Inisitiaf yang selalu menjauhi dosa. “Yaitu orang yang menjauhi dosa–dosa besar dan perbuatan keji yang selain dari kesalahan–kesalahan kecil. Sesungguhnya Rabbmu Mahaluas Ampunan Nya” (Qs. 53 ayat 32).
J–nya adalah : Jejak Nabi SAW yang selalu menjadi teladan. “Sungguh, telah ada pada (diri) Rasulullah itu suri teladan yang baik bagimu (yaitu) bagi orang yang mengharap (rahmat) Allah dan (kedatangan) hari Kiamat dan yang banyak mengingat Allah” (Qs. 33 ayat 21).
R–nya adalah : Ridho yang selalu diharapkan dari Allah. “Dan di antara manusia ada orang yang mengorbankan dirinya untuk mencari keridaan Allah. Dan Allah Maha Penyantun kepada hamba–hamba Nya” (Qs. 2 ayat 207).
A–nya adalah : Ambisi yang selalu mencari pahala. “Barangsiapa berbuat demikian karena mencari keridaan Allah, maka kelak Kami akan memberinya pahala yang besar. (Qs. 4 ayat 114).
H–nya adalah : Husnul khotimah yang selalu menjadi cita–cita tertinggi. “Ya Tuhan kami, ampunilah dosa-dosa kami dan hapuskanlah kesalahan–kesalahan kami, dan matikanlah kami beserta orang–orang yang berbakti” (Qs. 3 ayat 193).
Tanpa melakukan enam hal tersebut sulit bagi seseorang untuk dapat hijrah (berpindah) dari :
“Tidak ada paksaan dalam (menganut) agama (Islam), sesungguhnya telah jelas (perbedaan) antara jalan yang benar dengan jalan yang sesat. Barang siapa ingkar kepada Thagut dan beriman kepada Allah, maka sungguh, dia telah berpegang (teguh) pada tali yang sangat kuat yang tidak akan putus” (Qs. 2 ayat 256).
“Hijrah itu tiap hari dan harus diupayakan dengan segenap jiwa raga.”
Selamat Tahun Baru 1 Muharam 1446 H, Semoga keberkahan selalu menyertai kita semua
View Comments
Thank you for your sharing. I am worried that I lack creative ideas. It is your article that makes me full of hope. Thank you. But, I have a question, can you help me?
Ledger Live