Kebakaran Rumah Penduduk di Semanan Indah, Damkar Susah Menjangkau Lokasi

satunusantaranews - Jakarta. Kebakaran rumah penduduk di dekat Komplek Semanan Indah, pinggir rel Kereta Api dan rumah-rumah bedeng, pada hari Rabu (28/8/19).

Sudah sekitar 50 Rumah Bedeng yang terbakar karena mobil Damkar sulit menjangkau lokasi kebakaran.
Akibat peristiwa tersebut, banyak kabel listrik PLN ikut terbakar.

Kereta Api Commuter line tidak bisa lewat beroperasi karena kabel listriknya putus terbakar. Kereta Api tertahan di Stasiun Bojong.
Sudah sekitar 11 mobil Damkar dikerahkan untuk pemadaman.
Hal ini kemungkinan besar akan mengakibatkan pemadaman listrik oleh PLN di sekitar lokasi kebakaran, seperti : Semanan indah, Rawa Buaya, Duri Kosambi, dan Bojong Indah. (msn/foto msn)

https://youtu.be/D2dDM-2d0vc

Penulis:

Baca Juga