Nasional

Kekuatan Dalam Mendisplay Produk UMKM di Pasar Digital Adalah Kekuatan Fotografi

satunusantaranews, Surabaya – Ketua DPD RI, AA LaNyalla Mahmud Mattalitti berharap para pelaku UMKM bisa meningkatkan daya saing dengan display produk yang lebih menarik (20/12). Menurutnya, display adalah kekuatan penting untuk menarik perhatian pembeli. Kekuatan yang harus diperhitungkan dalam mendisplay produk UMKM di pasar digital adalah kekuatan fotografi.

Untuk itu, pelaku UMKM perlu mengembangkan kemampuan teknologi digital agar dapat menjangkau sebanyak mungkin pelanggan atau pembeli,” katanya. Senator asal Jawa Timur itu mengatakan, pembeli memiliki kecenderungan memilih barang dengan tampilan foto atau gambar yang menarik perhatian.

“Jika gambar dan deskripsi kurang memberikan informasi, maka display UMKM di situs pasar digital kurang dilirik,” ujarnya. Oleh karena itu, LaNyalla menilai kemampuan pelaku UMKM dalam fotografi sangat penting.

“Saya mendorong pelaku UMKM meningkatkan kemampuan mendisplay dan membuat foto dan gambar sebaik mungkin. Hal ini bisa membantu menekan pengeluaran. Sebab, jika menggunakan jasa photografi tentunya harus mengeluarkan modal lagi,” katanya.

LaNyalla juga mendorong pemerintah, melalui Kemenkop UKM, untuk memberikan pelatihan display dan fotografi  kepada para pelaku UMKM untuk meningkatkan traffic penjualan.

Leave a Comment
Published by
Kahfi SNN