Nasional

Kemnaker Gandeng Martha Tilaar Kembangkan Produk Obat dan Kosmetik

satunusantaranews, Jakarta – Kementerian Ketenagakerjaan (Kemnaker) melalui Direktorat Jenderal Pembinaan Pelatihan dan Produktivitas (Binalattas) menggandeng Martha Tilaar Group untuk pengembangan pelatihan kerja jurusan pertanian di beberapa Balai Latihan Kerja (BLK) terutama untuk menghasilkan produk obat dan kosmetik.

 

“Kami akan terus kembangkan jurusan pertanian di beberapa BLK untuk obat dan kosmetik melalui kerja sama dengan PT Martha Tilaar yang sudah lama di bidang tersebut,” kata Menteri Ketenagakerjaan Ida Fauziyah saat mengunjungi Kampoeng Djamoe Organik Martha Tilaar di Cikarang, Bekasi, Jawa Barat, Rabu (3/2).

 

Menaker Ida mengatakan, pengembangan jurusan tersebut karena, saat ini masyarakat sangat membutuhkan imunitas untuk menghadapi pandemic sehingga nantinya hasil pelatihan kerja itu bisa menghasilkan produk obat-obatan dari herbal maupun untuk bahan dasar kosmetik.

 

Selain itu, Kemnaker juga bekerja sama dengan Martha Tilaar untuk meningkatkan kompetensi SDM di lima destinasi wisata. Salah satu jurusannya adalah penata rias, salon, spa terapis dll. Nantinya, jurusan hospitality itu terdapat di beberapa BLK Kemnaker.

 

“Kerja sama dengan Martha Tilaar ini sangat kami butuhkan. Martha Tilaar ini bisa menjadi referensi yang cukup baik, baik untuk meningkatkan kompetensi instruktur di beberapa BLK maupun untuk pengembangan modul-modul pelatihan,” kata Menaker Ida.

 

Demikianlah harapan dan program yang akan dijalankan Kemnaker untuk meningkatkan kualitas SDM dibidang produk obat, kosmetik ataupun kecantikan.

Leave a Comment
Share
Published by
Dini SNN