Korupsi Membawa Bencana Kita Semua, Hijau Tanpa Korupsi
satunusantaranews, Jakarta - Pengelolaan sumber daya alam menjadi salah satu titik rawan terjadinya korupsi, yang berujung pada kerusakan lingkungan hidup dan kehutanan. KLHK berkomitmen membangun kesadaran semua pihak dalam budaya anti korupsi.
Langkah pertama yang telah dilakukan adalah pencanangan anti korupsi dan penandatanganan pakta integritas sebagai bentuk deklarasi komitmen dari pucuk pimpinan organisasi tertinggi, hingga penanggung jawab lapangan.
Selanjutnya, KLHK terus melakukan berbagai macam inovasi sistem informasi, guna memangkas birokrasi dan mencegah terjadinya korupsi, dimana beberapa sistem informasi telah meraih penghargaan dari Kemenpan-RB.
Dan kini, yang sedang dilaksanakan adalah pembenahan proses pengadaan barang dan jasa, peningkatan kualitas penanganan pengaduan masyarakat, dan penerapan wilayah bebas dari korupsi serta bersih melayani pada lini pelayanan publik.
Melalui Peringatan Hari Antikorupsi Sedunia Tahun 2020, mari kita membangun KLHK yang bersih dan bebas dari korupsi, bersama kita bisa mewujudkan Hijau Tanpa Korupsi. Selamat Hari Anti Korupsi Sedunia Tahun 2020.
Berikut, hasil akhir penilaian Dewan Juri pada Lomba Desain Poster Antikorupsi Tahun 2020, yakni A. Kategori pelajar (Juara 3 : @gantar.art04, Juara 2 : @aguspuji_05, Juara 1 : @didan123); B. Kategori mahasiswa (Juara 3 : @jumi_hs, Juara 2 : @irasaffanaa, Juara 1 : @novaladityo); dan C. Kategori ASN (Juara 3 : @haris_prast_85, Juara 2 : @lusiginoga, Juara 1 : @nita_hirjianto).
Kepada semua yang telah berpartisipasi, semua adalah juara karena telah menyuarakan Antikorupsi.
Komentar