Hiburan

Mau Tau Doppelganger Kamu Dengan Siapa Aja?

satunusantaranews, Jakarta – Apakah SNReaders tau ada mitos yang dikenal dengan Doppelganger? Yang menyebutkan bahwa setiap orang di dunia memiliki tujuh kembaran. Doppel yang bermakna double, dan Ganger yang berarti walker atau goar.

 

Jadi kalau dilihat dari istilah tersebut, Doppelganger merujuk pada bayangan yang menyerupai diri dan menyertai setiap manusia di bumi. Intinya Doppelganger itu sebenarnya nggak nyata atau cuma sekadar ‘bayangan’ aja.

 

Bahkan beberapa juga ada yang mengaitkan sama mitos dan firasat buruk, barangsiapa yang melihat Doppelganger-nya itu, maka sehari setelahnya ia akan meninggal. Hmm pastinya sih ini cuma mitos.

 

Menurut Francois Brunelle, yang berhasil memotret 200 pasang orang yang mirip untuk Proyek I’m Not a Look-Alike.

 

“Bagi saya, doppelganger yang dimaksud itu adalah di saat kita melihat dia dan berpikir bahwa dia adalah orang lain. Jadi, lebih ke bagaimana bahasa tubuh dan cara bertindak. Ketika mereka dilihat sendiri-sendiri, mereka terasa sangat mirip. Namun, ketika mereka kita sandingkan saling bersebelahan, kita mulai sadar kalau mereka tidak mirip.”

 

Teori Doppelganger dapat dikatakan suatu hal yang menarik untuk dibahas. Sebab, Hal ini pun berlaku untuk selebritas Hollywood.

 

Siapa sangka sih ternyata mereka memiliki ‘kembaran’ dari masa lalu. Kemiripan sang selebritas Hollywood dan kembarannya begitu lekat. Pasti SNReaders gak percaya deh…

Coba simak deh beberapa potret yang dihimpun dari berbagai sumber ini;

 

 

  1. Rupert Grint dan Sir David Wilkie
    Siapa yan mengikuti series film Harry Potter? Pasti kalian mengenal sosok sahabat Harry ini. Saat Rupert Grint masih muda dulu, dirinya terlihat mirip sekali dengan pelukis asal Inggris, Sir David Wilkie. Aktor pemeran Ron Weasley di Harry Potter ini sama-sama memiliki rambut merah dengan gaya potongan yang hampir menyerupai sang pelukis. Selain rambutnya, coba kalian perhatikan wajah sang aktor ini juga sangat mirip, mulai dari mata, hidung, hingga bibirnya.

 

Banyak yang menyebut Grint disebut-sebut sebagai penjelajah waktu atau time traveller dari abad 18, era sang pelukis tersebut hidup. Tentunya, hal tersebut hanya sebuah gurauan karena melihat kemiripan Grint dan sang pelukis.

 

 

  1. Jennifer Lawrence dan Lawbaida Tharwa
    Selanjutnya tidak kalah mengejutkan, aktris pemeran “Hunger Games” ini ternyata juga punya Dopple Ganger loh. Bagai pinang dibelah dua, Jennifer Lawrence dan Zubaida Tharwat memiliki wajah yang benar-benar mirip. Yang paling mengejutkan ternyata entah Lawrence dan Tharwat sama-sama merupakan aktris ternama yang berpengaruh di eranya. Bedanya, Lawrence adalah artis Hollywood yang kini masih aktif di dunia seni peran sejak 2006. Sementara, Tharwat adalah artis asal Mesir yang aktif membintangi puluhan film Mesir dari 1956—1985.

 

SNReaders coba bayangkan jika mereka berdua hidup di era yang sama, mungkin kedua aktris ini bakal sering bikin orang tersaru karena begitu miripnya. Mulai dari bentuk wajah yang sama-sama oval hingga gaya make up yang sama-sama menonjolkan smokey eyes-nya yang indah.

 

 

  1. Keanu Reeves dan Paul Mounet
    Entah siapa yang terlihat seperti lukisan, kemiripan aktor Hollywood dengan aktor asal Perancis yang lahir pada 1847 ini sudah enggak perlu diragukan lagi. Mulai dari gaya rambut yang gondrong, kumis, hingga brewoknya, Keanu Reeves memang terlihat sangat mirip dengan Paul Mounet yang dilukis oleh Louis-Maurice Boutet de Monvel pada 1875.

 

Saking miripnya, banyak penggemar Keanu Reeves yang secara bergurau meyakini kalau mereka adalah orang yang sama. Melihat Reeves yang juga awet muda, mereka jadi semakin percaya kalau aktor asal Kanada ini adalah vampir yang memang sudah hidup ratusan tahun lalu. Tentunya, hal ini hanya gurauan semata. Wah, kalau memang dia hidup ratusan tahun, mau ah minta resep awet mudanya.

 

 

  1. Matt Damon dan Ivan Kozhedub
    Seperti melihat Matt Damon dalam balutan seragam tentara, wajah dan postur pilot perang asal Soviet, Ivan Kozhedub, ini memang benar-benar mirip artis Hollywood tersebut. Bintang dari film serial Jason Bourne ini memiliki wajah, hingga gaya rambut pendek yang mirip dengan sang tentara perang dunia kedua ini. Banyak beredar foto kolase mereka di internet dengan caption gurauan yang mengatakan bahwa Damon seakan-akan adalah reinkarnasi dari Kozhedub.

 

 

  1. Mark Zuckerberg dan Phillip IV
    Siapa yang gak kenal pria pencipta kerajaan facebook Mark Zuckerberg ini, tahukah kalian jika pria tampan ini ternyata juga punya “kembaran” loh. Phillip IV adalah raja Spanyol selama hampir setengah abad ke-17, dan dia juga bertindak sebagai raja Portugal sebagai Phillip III. Dalam potret ini oleh Diego Velázquez, pelukis utama istananya, kita melihat raja berusia 18 tahun. Bisa dilihat bagai pinang dibelah dua mereka terlihat mirip dan tampan.
Leave a Comment
Share
Published by
Kahfi SNN