Hiburan

Mungkin Lucu Kalau Ada Kolektor yang Punya Foto Saya … Ghazali Everyday Foto Selfinya Laku Rp.31 Juta di NFT

satunusantaranews, Jakarta – Mungkin lucu kalau ada kolektor yang punya foto saya, ujar Ghazali Ghozalu yang sedang viral di berbagai media sosial ini … SNNers. Pasalnya, ia bisa menghasilkan uang Rp 31 juta dari menjual satu foto selfie dirinya di akun Non-Fungible Token atau NFT.

Namanya pun mulai viral saat akun twitter dengan nama @EkaBagus_ membuat thread mengenai dirinya. thread tersebut menjelaskan secara terperinci mengenai bagaimana Ghazali Ghozalu mendapatkan uang dari jualan fotonya.

Dalam thread tersebut, dijelaskan bahwa Ghazali mendapat uang dari NFT. Yaitu token unik yang terkait dengan manfaat digital (kadang fisik) yang menunjukkan bukti kepemilikan. Bisa dikatakan, NFT merupakan aset digital yang berisi ciri – ciri unik yang dikodekan dan disimpan di blockhain dalam bentuk kontrak (smart contracts), dan memberikan manfaat buat pemiliknya.

Dalam akun twitter @EkaBagus_ juga dijelaskan mengapa NFT ini hadir. Yaitu karena untuk mengotentikasi produk digital, memvalidasi kalo seseorang adalah pemilik produk, mengetahui seberapa berharganya produk karena kelangkaannya.

Seperti Ghazali Ghozalu ini, ia memiliki akun NFT internasional di @opensea dengan nama Ghozali Everyday. Di dalam akunnya itu, terdapat foto selfienya selama 5 tahun terakhir. Dan tidak disangka foto selfienya yang ditaruh dalam NFT laku. Bahkan satu fotonya dihargai Rp.31 juta.

Menurut Eka B. Panuntun, pemilik akun twitter yang membuat thread ini mengatakan bahwa, Ghazali ini termasuk orang yang beruntung. Karena konsistensinya selama 5 tahun terakhir untuk berfoto selfie, ada value buat para buyer. Sehingga fotonya tersebut memiliki nilai jual.

Masih menurut Eka B. Panuntun, kejadian seperti Ghazali ini hanya 1 banding 100 ribu.

Seiring viralnya Ghazali Ghozalu, NFT juga mengembangkan dirinya untuk mewadahi berbagai bidang, seperti musik dan game, events atau ticketing, fashion, media sosial dan influence, NFT Club dan komunitas NFT.

Thread ini pun ramai dibagikan ulang oleh beberapa akun twitter. Pula mendapat lebih dari 1.000 tanda suka dari warganet. Untuk diketahui, dengan total 933 koleksi fotonya di NFT, maka bisnis NFT milik Ghazali bernilai hampir Rp.12,6 miliar.

Pria muda yang memiliki nama asli Sultan Gustaf Al Ghozali itu awalnya membuat foto selfienya sebagai konten untuk membuat “timelapse”. Namun, ide iseng terlibat di kepalanya muncul untuk mengunggahnya ke platform penjualan NFT.

Leave a Comment