Pelaku Ekraf Didorong Hadirkan Konten Kreatif di Tengah PPKM Darurat

Pelaku Ekraf Didorong Hadirkan Konten Kreatif di Tengah PPKM Darurat
Pelaku Ekraf Didorong Hadirkan Konten Kreatif di Tengah PPKM Darurat

satunusantaranews, Jakarta - Perlunya mendorong pelaku usaha khususnya di sektor ekonomi kreatif dapat menghadirkan konten kreatif di tengah Pemberlakuan Pembatasan Kegiatan Masyarakat (PPKM) Darurat. Demikian ujar Menparekraf Sandiaga Uno, dalam acara NGANTRI (Ngobrol Bareng Mas Menteri) edisi “Yang DARURAT bukan cuma PPKM!!! Mas Menteri juga, siap-siap nih diroasting Marshel”, yang diselenggarakan oleh Kemenparekraf, melalui akun instagram @pesonaid_travel.

Dimana pada akhir pekan kemarin, mengatakan, di tengah pandemi COVID-19 ada beberapa sub sektor ekonomi kreatif yang menunjukkan peningkatan secara signifikan karena mampu beradaptasi dengan transformasi digital. Terlebih lagi di masa PPKM Darurat yang mengharuskan masyarakat untuk tetap di rumah saja, membuat arus digitalisasi berkembang semakin besar. Hal tersebut, dikatakan Menparekraf berpotensi membuka peluang usaha dan lapangan kerja.

Oleh karenanya, di tengah PPKM darurat ini, Menparekraf ingin agar seluruh masyarakat bisa saling mendukung sektor ekonomi kreatif, dengan menghadirkan konten-konten yang inovatif.

"Salah satunya adalah dengan menjadi entrepreneur (wirausaha) dan membuka lapangan kerja, seperti pada bidang yang kini sedang berkembang pesat di sektor ekonomi kreatif dan berkaitan dengan kreativitas seperti kuliner, fesyen, aplikasi, atau konten digital," ujar Sandiaga Uno.

Pada tahun 2019, sektor ekonomi kreatif memberikan kontribusi sebesar Rp1,105 triliun terhadap Produk Domestik Bruto (PDB) Indonesia. Hal ini menempatkan sektor ekonomi kreatif Indonesia pada peringkat ke tiga, setelah Amerika Serikat dengan Hollywoodnya, dan Korea Selatan dengan K-Popnya.

“Di tengah situasi yang sulit ini, kita semua harus optimis ekonomi bangkit. Karena Indonesia alamnya indah, kreativitas tinggi dan memiliki keinginan tinggi untuk terus berinovasi demi menyelesaikan masalah secara gotong royong. Insya Allah kita bisa bangkit di saat sulit, menang melawan COVID-19, together, yes we can do it” tutup Menparekraf.

Dalam kesempatan tersebut, Konten Kreator, Marshel Widianto menceritakan dirinya sempat dipandang sebelah mata. Tapi akhirnya bisa menciptakan sebuah karya dan menjadi pemenang kompetisi Stand Up Comedy. Marshel juga sangat bangga karena dapat berkarier di dunia komedi yang merupakan salah satu bagian dari sektor ekonomi kreatif dan kini semakin eksis di Indonesia.

“Melihat perkembangan pariwisata dan ekonomi kreatif di Indonesia terus lihat Mas Menteri tuh jadinya teringat UMKM, Untung Menterinya Kamu Mas,” roasting Marshel yang diiringi tawa Menparekraf Sandiaga.

Penulis: Kahfi/HumKemenparekraf
Editor: Bambang

Baca Juga