Peringati HKN ke 56, Walikota Batu Ajak Gerakan Minum Vitamin Zat Besi untuk Remaja
satunusantaranews, Kota Batu - Wali Kota Batu, Hj. Dewanti Rumpoko mengajak melakukan gerakan minum tablet Fe (Zat Besi) untuk remaja dalam rangka peringatan Hari Kesehatan Nasional (HKN) ke 56 di Graha Pancasila Balai Kota Among Tani, yang mengambil tema 'KWB Sehat Menuju Indonesia Sehat'.
Momentum ini merupakan bentuk apresiasi bagi seluruh jajaran tenaga medis yang telah melakukan pelayanan, terutama dalam kondisi Pandemi Covid-19. Salah satu rangkaian HKN ke 56 di Kota Batu adalah Pencanangan gerakan hidup sehat tanpa anemia dengan pemberian tablet Fe (Zat Besi).
"Pemberian tablet Fe atau zat besi bagi remaja ini merupakan upaya salah satu upaya untuk menghindarkan remaja putri dari kondisi anemia dan penanggulangan angka stunting" kata Kepala Dinas Kesehatan, drg. Kartika.
Wali Kota Batu, Hj. Dewanti Rumpoko mengatakan, asupan makanan remaja saat ini harus lebih diperhatikan. Remaja sekarang banyak sekali yang mengkonsumsi fast food (makanan cepat saji), kita harus memberikan edukasi bagaimana menerapkan pola hidup yang sehat" kata Wali Kota.
Dalam peringatan ini, Pemerintah Kota Batu melalui Dinas Kesehatan juga membagikan sebanyak 56.000 masker gratis dan 6000 buku saku Covid-19 kepada masyarakat. Hal ini merupakan upaya untuk memutus rantai penyebaran Covid-19.
Komentar