Pihak Irwansyah dan Hafiz Rizal Melaporkan Balik Farhan Rifky

satunusantaraselebritis, Jakarta - Irwansyah suami dari Zaskia Sungkar sekaligus aktor dan penyanyi yang lahir di Jakarta, 6 Maret 1985 terlihat datang bersama pengacaranya, M Zakir Rasyidin ke Polres Jakarta Selatan (31/08) untuk melaporkan Farhan Rifky.

Irwansyah ternyata melaporkan balik Farhan Rifky, yang menyebut-nyebutnya sudah melakukan penggelapan. Farhan Rifky ini adalah seorang investor.

Dipastikan oleh AKP Ricky Pranata (kanit Krimum Polres Jakarta Selatan) membenarkan adanya laporan Irwansyah untuk Farhan Rifky, dan telah naik proses penyidikan.

"Benar datang bersama lawyernya dengan bukti-bukti tambahan. Tinggal menunggu saja perkembangannya." Katanya kepada redaksi satunusantaranews.

Awalnya, 5 bulan yang lalu, Farhan Rifky membuat laporan ke polisi untuk Hafiz Rizal, namun saat melakukan konferensi pers, menyebutkan nama Suami dari Zaskia Sungkar  yang mengajak investasi. Kemudian dilaporkan atas penggelapan dan penipuan.

Dalam konferensi pers, Farhan Rifky melaporkan kalau Ia menginvestasikan dana miliaran rupiah di Perusahaan milik artis 35 tahun ini dan teman-teman. Dijanjikan sejumlah keuntungan, nyatanya pihak Irwansyah hanya mentransfer uang bagi hasil beberapa bulan, setelah itu diduga tak penuhi kewajiban.

Sebagai enterpreneur, Irwansyah dan Zaskia Sungkar memiliki beberapa bisnis. Seperti dicantumkan di instagram @irwansyah_15, mereka memiliki @jannahcorp @jannahtravel @halwawater.co

Dijelaskan pengacara M. Zakir Rasyidin, laporan ini terkait pencemaran nama baik, fitnah dan pencemaran melalui media.

"Diframing seolah-olah mereka yang mengajak." Kata M Zakir Rasyidin pengacaranya. Padahal menurutnya, tidak seperti itu.

Kasus yang sudah dilaporkan dari Maret 2020 ini, baru dilakukan penyidikan pada tanggal 28 Agustus 2020.

Harapan akhir dari Irwansyah, Hafiz Rizal dan M Zakir Rasyidin, semoga segera ditemukan tersangka tersebut, untuk memastikan tuduhan yang dituduhkan tidak benar.

Sebelumnya, Irwansyah yang berdarah Minangkabau, didampingi Zaskia Sungkar telah bereaksi atas tuduhan penggelapan dana uang perusahaan tersebut, dan secara tegas Zaskia Sungkar, yang berdarah Minang dan Arab, menyatakan tuduhan itu salah, ia juga serahkan bukti ke pihak berwajib.

Penulis: Redaksi
Editor: Redaksi
Photographer: IG @irwansyah_15
Sumber: Redaksi

Baca Juga