Sambut HUT 25th Kota Bekasi, Kecamatan Jatiasih Adakan Senam Massal dan Bazar UMKM

Sambut HUT 25th Kota Bekasi, Kecamatan Jatiasih Adakan Senam Massal dan Bazar UMKM
Sambut HUT 25th Kota Bekasi, Kecamatan Jatiasih Adakan Senam Massal dan Bazar UMKM

satunusantaranews, Kota Bekasi - Di Lapangan Kecamatan Jatiasih dilaksanakan Senam Massal dan Bazar UMKM dalam rangka menyambut 25th Kota Bekasi (12/03). Kota Bekasi telah memasuki PPKM level 2, dan berdasar Inmendagri Nomor 15 tahun 2022, segala bentuk kegiatan sosial sudah dapat diperbolehkan dengan catatan kegiatan tersebut dapat tetap menjaga protokol kesehatan.

Hadir Plt. Wali Kota Bekasi Tri Adhianto, Camat Jatiasih, Danramil Jatiasih, Kapolsek Jatiasih, Kepala UPTD se-Kecamatan Jatiasih Para Lurah, Sekel, Kasi dan seluruh ASN dan NON ASN se-Kecamatan Jatiasih. Dalam kegiatan tersebut, Plt. Wali Kota Bekasi Tri Adhianto turut menyampaikan bahwa segala bentuk layanan Pemerintahan harus dijalankan sebaik mungkin. Adapun program prioritas Pemerintah Kota Bekasi saat ini yaitu percepatan Vaksinasi lansia, Infrastruktur dan Pelayanan Kesehatan.

"Segala bentuk layanan Pemerintahan harus dijalankan sebaik mungkin, bagi petugas Pemerintahan harus memberikan pelayanan terbaik untuk masyarakat, Adapun program prioritas saat ini kita sedang menggalakan program vaksinasi lansia, kita bisa berada di PPKM level 2 akibat kerjasama Pemerintah dan Warga masyarakat," Ucap Tri Adhianto.

Peserta Senam Massal sendiri ada 60 grup dengan total maksimal 10 orang per grup, dan Bazar UMKM berasal dari 6 Kelurahan se-Kecamatan Jatiasih dengan total sebanyak 30 UMKM. Dan kegiatan juga dimeriahkan dengan diadakannya Door Prize bagi peserta yang hadir.

Hadiahnya diantara lain Sepeda, kompor gas, kipas angin, hadiah tersebut hasil kolektif dari Para Kepala UPTD se-Kecamatan Jatiasih, Kapolsek Jatiasih, Danramil Jatiasih dan para Stakeholder serta donatur baik BUMN maupun swasta.

"Ucapan terima kasih, apresiasi dan penghargaan yang setinggi-tingginya kami sampaikan kepada semua pihak yang terlibat baik dari Aparatur Kecamatan, Kelurahan, Kepala UPTD, Polsek Jatiasih, Danramil Jatiasih, Group Senam dan para Stakeholder baik BUMN maupun swasta yang telah ikut berpartisipasi dan sumbangsihnya sehingga kegiatan Senam Massal dan Bazar UMKM Tingkat Kecamatan Jatiasih dalam rangka 25th Kota Bekasi," tutup Plt. Wali Kota Bekasi.

Penulis: Wan/B.Tjoek
Editor: Nawasanga

Baca Juga