Sempat Gagal, Gilang Dirga dan Adiezty Fersa Kembali Program Bayi Tabung
satunusantaraselebriti, Jakarta - Pembawa Acara Gilang Dirga dan Sang Istri, Adiezty Fersa sedang berusaha mendapatkan momongan. Tak hanya sekali, mereka kembali lagi menjalani program bayi tabung.
Dalam penyampaiannya kepada awak media, Gilang sampaikan bahwa bulan depan istrinya dijadwalkan menjalani transfer embrio. Ia berharap dan meminta doa agar usaha tersebut dapat membuahkan hasil seperti yang mereka harapkan.
"Ya doakan saja. Sekarang lagi proses embrio transfer dan menunggu siklus datang bulan berikutmya. Mudah-mudahan jadi. Doakan yah." ungkap Gilang Dirga saat ditemui pada Kamis (3/9/2020).
Ditengah pandemi seperti ini tidak membuat mereka khawatir. Pasangan tersebut justru saling menyemangati untuk jalani program bayi tabung. Bahkan sepanjang proses, artis yang bisa meniru berbagai suara ini dan istri tetap beraktivitas seperti biasa.
"Banyak yang bilang, jangan beraktivitas dulu selama program. Tapi kan itu semua tergantung kondisi kandungan sang ibu. Nah, dalam kasus Adis memang disarankan sama dokter untuk beraktivitas.
Diduga pandemi ini menjadi alasan mereka menunda jadwal konsultasi ke dokter, ternyata diakui oleh dancer cantik ini bahwa selain itu Adiezty Fersa memang sempat sakit.
"Jadi kan sebenaenya kita udah mau ngambil transfernya itu tanggal 21 April, tapi tiba-tiba kan tanggal 20 April aku sakit. Flu sama batuk gitu tapi tanpa demam, tambah juga karena covid baru masuk juga kan, jadi harus nunggu dulu nggak papa" lanjut Adiezty
Kegagalan program bayi tabung sebelumnya tak membuat Gilang dan Adiez kecewa. Belajar dari pengalaman, kini mereka mengaku lebih mempersiapkan segala sesuatunya. Agar kali ini, program yang mereka jalani sesuai dengan apa yang diharapkan.
"Kalau kecewa nggak sih, karena kan Tuhan pasti ada waktu terbaik, jadi tunggu aja dan berusaha lagi," Ucap Adiez sapaan akrabnya.
Demi menjaga kualitas sperma, Gilang Dirga diberikan vitamin dan dianjurkan oleh Dokter untuk rajin berolahraga, serta menjaga makanannya.
"Kita dikasih oleh dokter vitamin dilanjutkan olahraga juga, menjaga makanan dan itu udah dilakukan, mudah-mudahan yang kali ini akan sesuai dengan harapan," Tambah Gilang Dirga.
Komentar